Strategi Pemasaran Yayasan Pondok Pesantren Baitul Huda Dengan Menggunakan Metode Customer Relationship Management (CRM)

Authors

  • Aang Hasanudin Universitas Nusa Putra
  • Dudih Gustian Universitas Nusa Putra

Keywords:

Kata Kunci : Riset Operasi, Customer Relationship Management (CRM), Strategi Pemasaran, Media Publikasi

Abstract

Yayasan Pondok Pesantren Baitul Huda adalah pesantren yang berada di Kabupaten Sukabumi tepatnya di daerah Kecamatan Surade Jampang Kulon. Ini telah didirikan pada tahun 2021 oleh Seorang Ulama lulusan Pondok Pesantren Annidzom Panjalu Sukabumi Bapak Kyai Haji Abdul Rohim dan saat ini diasuh oleh putra-putri Pendiri. Secara resmi, Yayasan Pondok Pesantren Baitul Huda mengelola jenjang pendidikan dari MI, MTs dan MA. Yayasan Pondok Pesantren yang berada di Kecamatan Surade Jampang Kulon sangat banyak sekali, namun untuk yang berada di sekitar Yayasan Pondok Pesantren Baitul Huda hanya ada empat Yayasan Pondok Pesantren. Tingkat persaingan dalam dunia pendidikan menuntut setiap pemasar untuk mampu melaksanakan kegiatan strategi pemasaran yang efektif dan efisien. Masalah dalam penelitian ini ialah kurangnya strategi pemasaran Yayasan Pondok Pesantren Baitul Huda. Penyebab terjadi kurangnya strategi pemasaran adalah belum terpublikasi secara luas karena tidak adanya Media Sosial sehingga masyarakat tidak semua mengetahui adanya Yayasan Pondok Pesantren Baitul Huda di daerah Kecamatan Surade Jampang Kulon. Penelitian ini menggunakan teknik Riset Operasi dengan pendekatan Customer Relationship Management (CRM) berdasarkan beberapa penelitian sebelumnya, dimana metode Customer Relationship Management (CRM) ini adalah strategi bisnis yang memadukan proses, manusia dan teknologi. Membantu menarik peminat untuk masuk ke Yayasan Pondok Pesantren Baitul Huda, mengkonfersi mereka menjadi Santriat/Santriwati, dan mempertahankan Santriat/Santriwati yang sudah ada, Santriat/Santriwati yang puas dan loyal. Penelitian ini memberikan solusi bagi Yayasan Pondok Pesantren Baitul Huda dengan pembuatan website sebagai media publikasi Yayasan Pondok Pesantren.

 

Kata Kunci : Riset Operasi, Customer Relationship Management (CRM), Strategi Pemasaran, Media Publikasi

Published

2022-09-03